Kamis, 30 Juni 2011

DDOS Attack Lebih Dahsyat Dari DOS


Distributed Denial of Service (DDoS).

Wahdan's Blogs - Adalah sebuah serangan DoS, tetapi lebih canggih lagi. Jika DoS, sipenyerang menggunakan satu komputer, di DDoS sipenyerang menggunakan banyak komputer sekaligus, sehingga komputer server yang diserang tidak berfungsi terhadap client atau “Down”.

Secara sederhana salah satu serangan DDoS bisa dibangun dengan cara meng-infeksi komputer lain (biasanya dilakukan dengan virus trojan) dan jika komputer ini sudah terinfeksi maka bisa dikontrol dari jauh oleh sipenyerang inti.


Jika komputer yang telah terinfeksi sudah cukup banyak, sipenyerang inti tinggal mengirimkan kode terhadap virusnya yang sudah menginfeksi komputer – komputer tersebut untuk melakukan penyerangan terhadap sasaran.

Bisa dibanyangkan jika beberapa komputer langsung mengirimkan paket data atau merequest layanan dengan jumlah banyak dan bersamaan, bisa dipastikan server yang diserang bisa “Down”.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar